Persib Bandung tak berhenti untuk memburu pemain asing guna memperkuat
tim pada Indonesia Super League (ISL) 2014. Setelah memastikan tidak
merekrut pemain asal Arab Saudi, Fahad Khalid Al Dossari, Persib kini
mengalihkan buruan mereka ke pemain asal Korea Selatan (Korsel).
Pelatih Persib, Djajang Nurjaman, memaparkan pemain tersebut tetap harus menjalani masa trial lebih dulu bersama tim Maung Bandung. Pemain itu akan segera datang dalam waktu dekat.
"Masih ada dua hari dan akan mengikuti trial. Kami akan lihat lagi, dia datang dari Korea. Menurut informasi, dia sudah bermain di timnas U-23 Korsel," papar pelatih yang akrab disapa Djanur itu, tanpa menyebutkan secara rinci nama pemain tersebut.
Sementara itu, Djanur pun memberikan penjelasan mengapa Fahad tidak direkrut. Sebelumnya, mantan penggawa Persiram Raja Ampat itu telah mengikuti seleksi sejak tiga hari lalu, dan sudah bermain dalam uji coba melawan IM UD Rahayu, pagi ini.
"Saya sudah memberikan kesempatan kepada Fahad cukup banyak. Mulai dari tiga hari yang lalu dan hari ini main 90 menit. Tapi saya sudah bisa kasih keputusan bahwa dia bukan pemain yang kami cari," Djanur menjelaskan.
Hingga saat ini, Persib sudah memiliki tiga pemain asing dari maksimal empat yang bisa direkrut. Mereka adalah dua pemain asal Mali Djibril Coulibaly dan Makan Konate, serta Vladimir Vujovic (Serbia
Pelatih Persib, Djajang Nurjaman, memaparkan pemain tersebut tetap harus menjalani masa trial lebih dulu bersama tim Maung Bandung. Pemain itu akan segera datang dalam waktu dekat.
"Masih ada dua hari dan akan mengikuti trial. Kami akan lihat lagi, dia datang dari Korea. Menurut informasi, dia sudah bermain di timnas U-23 Korsel," papar pelatih yang akrab disapa Djanur itu, tanpa menyebutkan secara rinci nama pemain tersebut.
Sementara itu, Djanur pun memberikan penjelasan mengapa Fahad tidak direkrut. Sebelumnya, mantan penggawa Persiram Raja Ampat itu telah mengikuti seleksi sejak tiga hari lalu, dan sudah bermain dalam uji coba melawan IM UD Rahayu, pagi ini.
"Saya sudah memberikan kesempatan kepada Fahad cukup banyak. Mulai dari tiga hari yang lalu dan hari ini main 90 menit. Tapi saya sudah bisa kasih keputusan bahwa dia bukan pemain yang kami cari," Djanur menjelaskan.
Hingga saat ini, Persib sudah memiliki tiga pemain asing dari maksimal empat yang bisa direkrut. Mereka adalah dua pemain asal Mali Djibril Coulibaly dan Makan Konate, serta Vladimir Vujovic (Serbia
0 komentar:
Posting Komentar